Tuesday, April 18, 2017

a
Jogja memang ramah dan manis, semanis geplak. Geplak adalah salah satu panganan tradisional Khas Bantul, Yogyakarta. Dahulu, geplak adalah makanan pokok pengganti nasi ketika warga mengalami musim paceklik. Geplak terbuat dari kelapa muda, gula kelapa, daun pandan, vanili, tepung beras, tepung ketan, gula pasir, dan air. Geplak ini memiliki rasa manis yang berasal dari manisnya kelapa dan gula jawa, panganan ini merupakan salah satu bukti bahwa Yogyakarta memang mengusung rasa manis karena cita rasa lidah orang Jogja yang menyukai manis. Bagi Anda yang baru oertama kali merasakan geplak, Anda akan merasakan manis yang terlalu. Hal ini wajar saja karena lidah Anda belum terbiasa mengkonsumsinya. Setelah Anda coba akan ketagihan untuk merasakannya lagi, hal ini terbukti dengan banyaknya wisatawan baik dalam maupun luar negri yang datang ke Kota Bantul, Yogyakarta ini untuk membeli geplak ...geplak maknyus

No comments:

Post a Comment